Blog masakan akan membagikan resep masakan jawa yang enak dan mengenyangkan pastinya. Seperti yang diketahui, indonesia terbentuk dari banyak pulau dan salah satu yang paling terkenal adalah pulau jawa yang meliputi jawa timur, jawa tengah dan jawa barat. Dan yang akan bahas untuk resep masakan jawa kali ini berasal dari wilayah jawa barat yang memiliki berbagai makanan khas dan sudah tersohor di beberapa kota terdekat. Jika mendengar masakan jawa barat pasti yang terbayang adalah makanan yang berasal dari sunda. Memang yang akan dibuat ini adalah salah satu makanan khas sunda yaitu nasi tutug oncom yang sudah melalang buana di berbagai kawasan jawa. Meski dari sunda, tapi ada banyak penggemar dari luar yang menyukai masakan nasi tutug ini.
Makanan nasi tutug ini bisa dijumpai dari warung makan sunda sampai restoran mahal sekalipun. Bukan hanya penduduk lokal saja yang menyukai nasi tutug ini, namun banyak pelancong yang datang ke jawa barat khususnya di bandung ini juga gemar memakan masakan ini dengan keluarga atau teman dekat. Nasi tutug oncom ini sering disajikan diatas daun pisang karena dahulu nasi tutug ini sering dimakan kalangan orang kampung dan biasanya, di sandingkan dengan lauk tempe atau ayam bakar dan sambal. Walaupun terlihat simpel, namun nasi tutug oncom ini sangat terasa sekali rasa oncomnya dan inilah kenapa disebut nasi tutug oncom. Bagi pembaca yang mau memasak nasi tutug oncom ini tapi tidak tahu cara membuatnya, penulis akan mencoba membagikan Resep Masakan Sehari-hari nasi tutug oncom ini kepada Anda. Silakan di simak baik-baik.
Bahan yang harus dipersiapkan:
1- nasi putih yang hangat.
2- kencur 2 cm.
3- bawang merah 4 siung.
4- oncom 1 papan.
5- cabe rawit 5 buah.
6- gula dan garam secukupnya.
Bahan pelengkap:
1- ayam goreng atau bakar.
2- gorengan ikan asin.
3- tempe goreng.
4- sambal terasi.
5- keruouk.
6- lalapan.
1- Ambil oncom dan panggang sampai tercium bau harum, kemudian tumbuk kasar dan sisihkan.
2- Haluskan cabe rawit, kencur dan bawang merah. Masukkan oncom lalu aduk merata.
3- Panaskan wajan dan sangrai oncom yang sudah tercampur bumbu, aduk sampai kering, masukkan gula dan garam kemudian aduk lagi sampai merata.
4- Campur nasi hangat dgn oncom, tumbuk(tutug) sampai benar-benar rata.
5- Nasi tutug oncom siap disantap bersama bahan pelengkap.
Begitulah cara membuat masakan jawa barat nasi tutug oncom yang bisa saya berikan. Memang membuat masakan ini sangat mudah jika dipraktekan. Selain hangat, nasi tutug ini sangat cocok disantap pada malam hari atau saat musim hujan. Bagi yang ingin mencoba resep kami yang lainnya, Anda bisa mencoba resep cumi asam manis dan terimakasih sudah berkunjung di blog masakan ini.
Resep Masakan Jawa Barat
Makanan ini sebenarnya sudah sangat lama dikenal oleh orang sunda. Namun karena ada orang sunda yang bekerja membuka warung makan di luar jawa barat, maka nasi tutug ini terasa masih asing bagi orang lain. Menariknya, makanan jenis ini adalah cara memasaknya yang menggunakan media bambu dan diberi oncom didalamnya. Akan tetapi sekarang ini sudah jarang orang yang memakai cara ini untuk membuat nasi tutug itu sendiri.Makanan nasi tutug ini bisa dijumpai dari warung makan sunda sampai restoran mahal sekalipun. Bukan hanya penduduk lokal saja yang menyukai nasi tutug ini, namun banyak pelancong yang datang ke jawa barat khususnya di bandung ini juga gemar memakan masakan ini dengan keluarga atau teman dekat. Nasi tutug oncom ini sering disajikan diatas daun pisang karena dahulu nasi tutug ini sering dimakan kalangan orang kampung dan biasanya, di sandingkan dengan lauk tempe atau ayam bakar dan sambal. Walaupun terlihat simpel, namun nasi tutug oncom ini sangat terasa sekali rasa oncomnya dan inilah kenapa disebut nasi tutug oncom. Bagi pembaca yang mau memasak nasi tutug oncom ini tapi tidak tahu cara membuatnya, penulis akan mencoba membagikan Resep Masakan Sehari-hari nasi tutug oncom ini kepada Anda. Silakan di simak baik-baik.
Bahan yang harus dipersiapkan:
1- nasi putih yang hangat.
2- kencur 2 cm.
3- bawang merah 4 siung.
4- oncom 1 papan.
5- cabe rawit 5 buah.
6- gula dan garam secukupnya.
Bahan pelengkap:
1- ayam goreng atau bakar.
2- gorengan ikan asin.
3- tempe goreng.
4- sambal terasi.
5- keruouk.
6- lalapan.
Cara Membuat Masakan Nasi Tutug Oncom
1- Ambil oncom dan panggang sampai tercium bau harum, kemudian tumbuk kasar dan sisihkan.
2- Haluskan cabe rawit, kencur dan bawang merah. Masukkan oncom lalu aduk merata.
3- Panaskan wajan dan sangrai oncom yang sudah tercampur bumbu, aduk sampai kering, masukkan gula dan garam kemudian aduk lagi sampai merata.
4- Campur nasi hangat dgn oncom, tumbuk(tutug) sampai benar-benar rata.
5- Nasi tutug oncom siap disantap bersama bahan pelengkap.
Begitulah cara membuat masakan jawa barat nasi tutug oncom yang bisa saya berikan. Memang membuat masakan ini sangat mudah jika dipraktekan. Selain hangat, nasi tutug ini sangat cocok disantap pada malam hari atau saat musim hujan. Bagi yang ingin mencoba resep kami yang lainnya, Anda bisa mencoba resep cumi asam manis dan terimakasih sudah berkunjung di blog masakan ini.
Belum ada tanggapan untuk "Resep Masakan Jawa Barat Nasi Tutug Oncom"
Posting Komentar